Hargai karyamu apapun itu! semangat 2013 banget ya,hahahah. tapi betul lho bagaimana karya kita mau dihargai orang lain kalau kita sendiri pun belum bisa menghargai karya kita sendiri. betul tidak? iyain aja biar cepat ya,hahahaha









   karena saya suka fotografi jelas hasil karya saya kebanyakan berupa foto. lalu bagaimana kita menghargai karya kita? banyak caranya, kalo saya sih simpel-simpel aja, ini ada beberapa caranya :

Pasang Watermark

   Jelas hal ini sangat penting, buat apa? biar orang tau ini hasil karya kita, bila perlu masukkan juga kontak kita jadi jika ada orang yang tertarik dengan karya kita, mereka bisa langsung menghubungi kita. hal lain jelas untuk menghindari pencurian hasil karya (terutama fotografi) agar karya tersebut tidak disalah gunakan untuk kepentingan yang dapat merugikan kita nantinya, tentang watermark bisa dibaca disini >> about watermarking


Bagikan ke publik :

   Setelah diberi watermark jelas anda harus membagikannya ke publik, entah cetakan atau digital via facebook, twitter ataupun forum - forum, jelas tujuannya adalah agar dapat dinikmati orang banyak dan mendapat masukkan berupa kritik dan saran.



Kebebasan dan kritik

   Penting sekali, tidak hanya sekedar jempol atau komentar "Bagus", "Nice" blablabla. sebenarnya hal tersebut (like + komentar simple) penting yang artinya paling tidak orang tersebut suka dan menghargai karya kita. tapi ingat, kritik yang baik adalah kritik super pedas yang bisa menyayat-nyayat batin dan menusuk hingga ketulang (busyett bahasanya,hahaha) selama itu positif dan membangun ya, jadi jangan pernah takut atau malah kapok ketika menerima kritik dan saran. jangan lupa pula bahwa: 

"Fotografi itu bebas! Selama untuk kepentingan diri sendiri. tapi jangan lupakan juga unsur teknis dan estetika dalam sebuah foto ya.jangan mentang-mentang bebas lalu mau seenaknya "
    Jadi sah-sah saja kita mau membuat foto seperti apa, dan sah-sah pula untuk orang berkomentar, mau dikata biasa, jelek, ancur blablabla, ambil sisi positifnya saja, karena seni itu bukan matematika tiap orang punya pandangan masing-masing atas suatu karya bukan? kadang banyak orang ambil aman dengan memasang caption "ASPRET" alias Asal jepret, jadi kalau ada orang komentar negatif dia tinggal bilang "maklum newbie, asal jepret" blablabla. kalau model begini gimana orang mau menghargai hasil karya kita coba? wong buatnya aja asal-asalan. saya sendiri PERCAYA ada suatu alasan ketika kita mengambil sebuah imaji, otak kita berfikir, oh ini menarik ya lalu kita ambil gambar. bahkan foto narsispun ada tujuannya bukan? saya rasa nggak ada deh orang BENAR-BENAR asal jepret (kecuali, maaf, itu orang nggak punya otak dan nggak bisa berfikir) 




yang perlu diingat :

'HARGAI DAN JANGAN PERNAH MALU ATAS HASIL KARYA KITA, APAPUN ITU'.

sekian dari saya, tulisan diatas merupakan hal-hal yang ada di otak saya ya, kalau ada kata-kata yang salah/kurang berkenan mohon maaf, saya sangat terbuka dengan kritik dan saran





Share this post:

Digg it StumbleUpon del.icio.us Google Yahoo! reddit

4 comments:

Kevin andrian

thanks udah mampir om hari

Unknown

:)
aku akui wawasan mu orang jurnalis.. hahaha.
aku tunggu karya sebuah buku tentang fotografi karya Kevin Andrian. :D

Posting Komentar