GN [Guide Number], mahluk pakah ini?hahahaha, ilmu yang baru saya dapat pada mata kuliah fotografi dasar II tadi siang, jadi GN itu adalah patokan dari kekuatan maksimum dari sebuah flash/blitz, juga bisa digunakan untuk menghitung jarak maksimum pemotretan dan diafragma yang digunakan, mudah kok silahakan dibaca:





Untuk mengetahui GN yang dibutuhkan :

Contoh:

misalnya kita menggunakan bukaan 5.6 lalu jarak pemotretan [bulak-balik antara kamera dan objek] adalah 5 meter maka :


f x jarak
5.6 x 5 = 28

maka hanya membutuhkan flash dengan GN 28 mendapatkan hasil maksimal






Untuk menghitung Jarak Maksimal dari GN :

Contoh:


misal kita memiliki flash/blitz dengan GN50 dan diafragma f/4 maka:


GN / F
50/4 =12.5
jadi jarak cakupan maksimum flash tersebut adalah sekitar 12 meter



Untuk mengetahui diafragma yang dibutuhkan :

Contoh:

Misal kita memiliki Flash dengan GN50, telah diketahui jarak pemotretan adalah 6 meter bulak balik, maka :
GN /  Jarak
50/6= 8.3

maka diafragma yang dibutuhkan adalah sekitar f/8








hitungan diatas tidaklah mutlak, hanya sebagai patokan saja, dan ingat perhitungan diatas menggunakan patokan ISO100. sekian pemahaman yang saya dapatkan dari perkuliahan tadi tentang GN, semoga dapat membantu, jika ada kesalahan mohon untuk dikoreksi.



Share this post:

Digg it StumbleUpon del.icio.us Google Yahoo! reddit

0 comments:

Posting Komentar